Berita

Selain Tempat Beribadah Masjid Juga Miliki Peran Cerdaskan Umat Lewat Perpustakaan Masjid

Kamis, 27 Juni 2024 15:06 WIB
  • Share this on:

Kotabaru (kemenag Ktb) – “Sebagai lembaga pendidikan non formal masjid juga berperan dalam membangun pendidikan umat manusia melalui perpustakaan masjid,” ujar Kepala Seksi (Kasi) Bimbingan Masyarakat Islam (Bimas Islam) Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kotabaru Bahrinnudin saat lakukan monitoring dan pembinaan perpustakaan masjid, Rabu (26/06/24) bertempat di Masjid Agung Husnul Khatimah Kotabaru.

Menurut Bahrin Selain tempat beribadah menunaikan ibadah sholat, diantara fungsi masjid juga sebagai pusat kegiatan umat Islam dan ruang pertemuan publik yang intensif. Karenanya, hal tersebut mesti dimanfaatkan dengan maksimal, salah satunya melalui penguatan layanan literasi keagamaan.

“Dengan adanya perpustakaan masjid akan dapat menumbuh kembangkan budaya literasi keagamaan sehingga akan semakin membuka cakrawala keilmuan dan pengetahuan umat,” katanya.

Ia berharap keberadaan perpustakaan masjid menjadi pusat umat Islam, dalam rangka untuk memperkaya literasi, sehingga buku-buku atau literasi tentang keagamaan itu bisa didapatkan di Masjid.

“Kita harapkan juga melalui peran perpustakaan masjid bisa menambah kecintaan masyarakat terhadap membaca. Lebih penting lagi adalah cara kita membangun masyarakat maju yang memiliki tingkat literasi baca tinggi,” tambahnya.

Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk membangkitkan kembali peran masjid tidak hanya sebagai tempat ibadah tetapi juga sebagai pusat literasi, pusat peradaban, dan pusat pemberdayaan masyarakat.

“Kalau kita bicara Islam sesungguhnya, maka kita perlu literasi, maka literasi itu bisa dikembangkan melalui penataan perpustakaan masjid. Ayo kemasjid membaca buku untuk menambah kekayaan literasi khazanah keagamaan di perpustakaan masjid,”ajaknya

Editor:
Ulis
Kontributor:
Ulis
Penulis:
Ulis
Fotografer:
H.Bawai

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -