Berita

MTsN 2 Kotabaru Gelar Pelatihan Pendampingan IKM Berbasis Komputer

Senin, 19 Agustus 2024 06:22 WIB
  • Share this on:

Kotabaru (MTsN 2 Kotabaru) –Dalam rangka meningkatkan kemampuan tenaga pendidik (guru) dalam mengimplementasikan Kurikulum Merdeka Berbasis Komputer (KMBK) di lingkungan Madrasah Tsanawiyah Negeri 2 (MTsN 2) Kotabaru menggelar Pelatihan Pendampingan Implementasi KMBK, Kamis (15/08/24) di MTsN 2 Kotabaru.

Kepala Madrasah (Kamad) MTsN 2 Kotabaru Sugiono, S. Ag mengucapkan terima kasih kepada Widyaswara Provinsi Kalsel atas kegiatan pendampingan ini. "Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kemampuan guru dalam mengimplementasikan Kurikulum Merdeka-Berbasis Komputer dan dapat meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah”, Katanya.

Selain itu, kegiatan pendampingan implementasi Kurikulum Merdeka-Berbasis Komputer oleh Widyaswara Provinsi Kalsel di MTsN 2 Kotabaru dapat meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah dan dapat meningkatkan kemampuan siswa dalam menghadapi tantangan di era digital.

“ MTsN 2 Kotabaru siap menjadi Madrasah satu-satunya di Kalimantas Selatan menyandang predikat Madrasah yang menerepkan Impelemntasi Kurikulim Merdeka”, Pungkasnya.

Sebelumnya Widyaswara Provinsi Kalsel H. Rahmadani, S. Ag.,M. Pd. I dalam sambutannya mengatakan penerapan KMBK dimulai sejak 2022 yang diterapkan oleh Kementerian Pendidikan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) untuk sekolah umum dan madrasah yang bertujuan meningkatkan kemampuan guru dalam mengimplementasikan pembelajaran berbasis teknologi informasi.

Menurutnya pendampingan KMBK kepada para guru sangat penting untuk meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah. "Kurikulum Merdeka-Berbasis Komputer ini memerlukan kemampuan guru yang lebih baik dalam mengintegrasikan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) dalam proses pembelajaran”, Ucapnya.

Dalam kegiatan ini, para peserta diberikan materi tentang konsep dan prinsip Kurikulum Merdeka-Berbasis Komputer, serta diberikan contoh-contoh penggunaan teknologi dalam proses pembelajaran. Para peserta juga diberikan kesempatan untuk berdiskusi dan berbagi pengalaman dalam mengimplementasikan Kurikulum Merdeka-Berbasis Komputer.

Pendampingan ini diikuti oleh Kepala Madrasah Sugiono, S. Ag Tenaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan MTsN 2 Kotabaru yang terdiri dari guru mata pelajaran IPA, IPS, dan Bahasa.

Editor:
Aan
Kontributor:
Madrasah
Penulis:
Muamar
Fotografer:
Nazi

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -