Berita

Kasi Penmad Kemenag KTB Pantau Pelaksanaan AMBK

Rabu, 13 Maret 2024 13:08 WIB
  • Share this on:

Kotabaru (Kemenag KTB) - Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kotabaru, Bahrinnudin, S.Ag melakukan monitoring terhadap pelaksanaan Asesment Madrasah Berbasis Komputer (AMBK) di MAN Kotabaru, Jum’at (08/03/24).

Kasi Penmad menjelaskan bahwa MAN Kotabaru merupakan madrasah pertama sebelum madrasah lainnya yang dilakukan monitoring. "Alhamdulillah pelaksanaan AMBK di MAN Kotabaru berjalan lancar dan sesuai juknis ," ungkapnya.

Bahrin berharap, siswa-siswi Madrasah Aliyah baik negeri maupun swasta agar bersungguh-sungguh dalam melaksanakan asesment ini. "Kami harap, anak-anak serius serta bersungguh-sungguh dalam mengerjakan dan menjawab asesment ini,” ujarnya.

Disela monitoringnya, Ia juga memberikan motivasi untuk siswa-siswi MAN Kotabaru. "Teruslah belajar dan belajar, karna kalian adalah pundak kedepannya untuk menjadi penerus nusa dan bangsa," tegasnya.

Kepala Madrasah MAN Kotabaru Muhammad Yamin, M.M pada kesempatan tersebut sangat menyambut baik kedatangan Kasi Penmad dan Tim Monitoring.  “Pelaksanaan AMBK di MAN Kotabaru akan berlangsung dari tanggal 07 s.d 27 Maret 2024,” tukasnya.

Sebagai Informasi, AMBK tahun ini diikuti 236 Siswa-Siswi yang dibagi dalam 13 ruang. MAN Kotabaru memiliki tiga jurusan yaitu MIA, ISS , dan AGM maing- masing dengan 15 mata pelajaran yang di ujikan. 

Editor:
Tina
Kontributor:
Kantor Kemenag
Penulis:
Tina
Fotografer:
Tina

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -