Berita

Ka.Kemenag Ingatkan Siswa Yang Dikukuhkan Untuk Selalu Menghormati Guru dan Berbakti Kepada Orang Tua

Sabtu, 25 Mei 2024 08:17 WIB
  • Share this on:

Kotabaru (Kemenag Ktb) – Kepala Kantor Kementerian Agama (Ka.KanKemenag) Kabupaten Kotabaru Dr.H.Ahmad Kamal, S.HI,M.Ag mengingatkan kepada seluruh siswa agar menghormati guru sekalipun sudah lulus dan berbakti kepada orang tua yang telah menyekolahkan anak-anaknya.

“ Hormati guru-guru kalian. Walaupun kalian sudah diluar madrasah, namun kelulusan kalian merupakan jasa para guru yang telah mendidik kalian serta berusahalah membahagiakan orang tua kalian dengan berbakti kepada mereka dan ridha orang tua untuk masa depan kalian”, Ucapnya, saat memberikan sambutan pada kegiatan perpisahan dan pengukuhan siswa IX Tahun Pelajaran 2023/2024 MTsN 1 Kotabaru, Rabu (22/05/24) di Gedung Mahligai Pemuda KNPI Kotabaru.

Ditambahkannya dimana pun kalian ingin melanjutkan jenjang pendidikan, namun yang perlu diingatkan jaga baik nama madrasah dimanapun berada.

“ Sebagai Alumni MTsN 1, kalian merupakan tunas harapan bangsa dan orang tua”, Tambahnya.

Pada kesempatan tersebut, Kamal juga menitip pesan kepada siswa yang akan dikukuhkan agar mengamalkan ilmu yang didapat, hormati guru-guru apapun jabatanmu,  dan  tetap menjaga nama baik almamater madrasah setelah keluar nanti, karena baik dan buruknya perangai alumni akan berimbas pada madrasah.

“Amalkan ilmu yang sudah didapat, tetap hormat dengan guru-guru, jaga nama baik madrasah, karena baik buruknya perangai kalian Madrasah akan menerima imbasnya,” Pesanya.

Selanjutnya Kamal berharap agar siswa tidak berhenti sekolah sampai tingkat pendidikan dasar saja, karena kualitas umat masa akan datang ada pada kualitas siswa saat ini.

Teruslah gali ilmu, sebab maju mundurnya  umat Islam masa akan datang ada dipundak kalian, karenanya teruskan bersekolah menimba ilmu di tingkat lanjutan,”. Pungkasnya.

Sementara itu dalam sambutannya Kamad MTsN 1 Kotabaru H.Adi Rosadi, S.Ag,MM melaporkan bahwa untuk tahun ajaran 2023/2024 ini ada sebanyak 185 siswa kelas IX yang dikukuhkan.

“ Pengukuhan ini dilaksanakan sebagai tanda bahwa siswa telah menyelesaikan pendidikannya di madrasah”, Katanya.

Ia berharap kepada siswa kelas IX yang telah dikukuhkan sebagai alumni MTsN 1 Kotabaru untuk selalu bersikap baik. “Sebagai alumni MTsN 1, saya berharap kalian bersikap baik dan sopan kepada siapa pun sebagi ciri khas siswa madrasah. Jagalah nama baik madrasah dimanapun kalian menginjakkan kaki. Semoga sukses selalu mengiringi langkah kalian,” Ujar Adi Rosadi..

Haura Ziadatul Husna, salah satu siswa kelas IX yang dikukuhkan sebagai alumni MTsN 1 Kotabaru menyampaikan ucapan terima kasih atas bimbingan dan ilmu yang telah didapatkan di madrasah. “Saya sangat berterima kasih kepada Bapak dan Ibu guru yang telah mendidik saya hingga dapat menyelesaikan pendidikan di tingkat madrasah Tsanawiyah Semoga ilmu yang saya dapatkan membawa keberkahan bagi Bapak dan Ibu guru serta orang tua kami,” tutupnya. (Rep/Ft:Aan)

Editor:
Aan
Kontributor:
Kantor Kemenag
Penulis:
Aan
Fotografer:
Aan

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -