Berita

Ka.Kankemenag Ktb Ajak Jajarannya Bersikap Netralitas Dalam Pemilu

Selasa, 13 Pebruari 2024 10:36 WIB
  • Share this on:

Kotabaru (Kemenag Ktb) - Kepala Kantor Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Kabupaten Kotabaru Ahmad Kamal mengajak seluruh jajarannya untuk mempertahankan netralitas dalam Pemilihan Umum (Pemilu) yang akan digelar tanggal 14 Februari 2024.

Kamal menegaskan pentingnya netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam Pemilu. Menurutnya ASN menjadi sektor yang sangat penting dalam Pemilu karena berkaitan dengan pelayanan terhadap publik.

“Besok kita semua melakukan pesta demokrasi, untuk seluruh ASN khususnya di bawah jajaran Kementerian Agama Kotabaru agar selalu netral dan tidak memihak kepada calon manapun,” ujar Ka.Kankemenag ditempat kerjanya, Selasa (13/02/24).

Ia menjelaskan Netralitas adalah jaminan bahwa setiap warga negara memiliki hak yang setara untuk menentukan pilihan politiknya. Maka prinsip netralitas harus ditegakkan sebagai bentuk kontribusi dalam membangun negara yang demokratis, adil, dan bermartabat.

Untuk itu katanya, Netralitas ASN menjadi kunci utama dalam menjaga integritas dan keadilan dalam proses demokrasi. “Kita harus memastikan bahwa proses Pemilu berjalan secara adil dan transparan tanpa adanya intervensi atau dukungan dari pihak ASN,” ucapnya.

Ia juga berharap Pemilu 2024 menjadi momentum bagi semua pihak untuk menunjukkan kedewasaan dalam berdemokrasi serta memilih pemimpin yang akan memajukan bangsa dan negara ke depan.

“Dengan dukungan ASN yang netral dan bertanggung jawab, diharapkan proses Pemilu dapat berjalan lancar dan memberikan hasil yang sesuai dengan kehendak rakyat. (Rep/Ft: Ulis)

 

Editor:
Ulis
Kontributor:
Ulis
Penulis:
Mukhlisin
Fotografer:
Mukhlisin

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -