Berita

Ka.KanKemenag Kotabaru Bimwin Bertujuan Untuk Bekal Catin Dalam Membina Rumah Tangga

Jumat, 20 Oktober 2023 12:56 WIB
  • Share this on:

Kotabaru (Kemenag Ktb) - Kantor Kementerian Agama (KanKemenag) Kabupaten Kotabaru  melalui Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Pulau Laut Utara (PLU) menggelar pembinaan Bimbingan Perkawinan (Bimwin) Pra Nikah Bagi Calon Pengantin, Kamis (19/10/2023) bertempat di Aula KUA Kecamatan PLU.

Kepala Kemenag Kotabaru Dr.H.Ahmad Kamal, S.HI,M.Ag, usai ditemui pada kegiatan Bimwin mengatakan bahwa Bimwin ini adalah merupakan ikhtiar pemerintah dalam melihat tingginya tingkat perceraian yang terjadi dimasyarakat, melalui kegiatan ini diharapkan setiap Calon Pengantin (Catin) bisa membangun keluarga dengan pondasi yang kokoh, karena banyak pasangan calon pengantin yang belum tahu cara mengelola keluarga.

“ Bimwin merupakan salah satu program dari Kementerian Agama yang bertujuan memberikan bekal bagi calon pengantin untuk membina rumah tangga.”, Katanya.

Lebih lanjut Jamhuri menyampaikan hendaknya setiap pernikahan harus di landasi dengan niat yang tulus yaitu menjalankan sunah rasul. Setiap pernikahan haruslah dipersiapkan secara matang oleh calon pengantin, wawasan keilmuan perkawinan dalam mengarungi bahtera rumah tangga mesti dikuasai, dan yang terpenting niat menikah itu untuk menjalankan sunah rasul dan beribadah kepada Allah SWT.

"Setiap pernikahan haruslah dipersiapkan secara matang oleh calon pengantin, wawasan keilmuan perkawinan dalam mengarungi bahtera rumah tangga mesti dikuasai," Ucapnya.

Menurut dia, banyaknya perceraian di usia perkawinan yang masih muda itu karena kurangnya pengetahuan dan persiapan yang baik.

"Maka agar tidak terjadi perceraian haruslah dipersiapkan mental dan fisiknya serta memiliki bekal pengetahuan cukup dalam mengarungi kehidupan," Ujarnya.

Sementara itu Kepala KUA Kecamatan Pulau Laut Utara H.Norkhalis, S.Ag yang sekaligus sebagai ketua panitia kegiatan ini menyebutkan bahwa tujuan pelaksanaan bimbingan perkawinan bagi calon pengantin untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada calon pengantin agar lebih siap mental dalam membangun dan membina keluarga.

“ Sesuai petunjuk teknisnya, Bimwin ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman dalam membangun keluarga sakinah,”Katanya.

Ditambahkannya setiap calon pengantin sebelum menikah wajib mengikuti bimbingan perkawinan pranikah baik secara mandiri maupun tatap muka, guna menambah wawasan bagi calon pengantin.

“Calon pengantin ini, pertama persiapkan mental, agar pernikahan tidak berhenti ditengah jalan. Kedua menjaga kesehatan, apalagi sudah dicanangkan program ELSIMIL, setiap pengantin siap menikah siap hamil, jadi mereka harus jaga mental dan kesehatan tetap semangat ikuti kegiatan ini,” Pungkasnya.

Norkhalis berharap dengan dilaksanakan Bimwin ini kami setiap calon pengantin memiliki pengetahuan dan persiapan berkeluarga sehingga bisa membangun keluarga yang Samawa.

“ Semoga dengan mengikuti bimwin ini, diharapkan Catin dapat memantapkan diri untuk melaju ke jenjang pernikahan dan dapat membangun keluarga yang mempunyai pondasi yang kokoh”, Ungkapnya.(Rep/Ft:Aan)

Editor:
Aan
Kontributor:
Kantor Urusan Agama (KUA)
Penulis:
Aan
Fotografer:
KUA PLU

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -